Halaman

Senin, 10 Februari 2014

How To Treat Your Hairclip



Siapa yang suka pakai hairclip? Aku: *angkat telunjuk*
Yang suka pakainya doang tapi malas merawatnya siapaaaa??? Hiiiihhh. Jangan dong, Girls! Kita harus mempelakukan hairclip seperti rambut kita sendiri. Dia juga perlu dicuci, di rawat dengan baik supaya tetap terjaga kualitasnya.





Nah, Aku mau ngasih tips cara merawat dan mencuci hairclip untuk kalian.

Kita mulai dari mencucinya yaa, kajjaaaa!
1. Siapkan ember dan isikan air secukupnya
2. Siapkan hair conditioner dan tuang secukupnya ke dalam air
3. Aduk-aduk sampai conditioner larut dengan air
4. Siapkan hairclip mu. Masukan perlahan-lahan ke air, lalu angkat. Tekan-tekan hairclipmu dengan lembut untuk membuang air. Lakukan kurang lebih lima kali.
5. Ganti air bekas cuci itu dengan air baru. Secukupnya saja.
6. Lakukan cara tadi: masukan hairclipmu perlahan-lahan ke dalam air bersih, lalu angkat. Tekan-tekan hairclipmu untuk membuang air.
7. Lakukan sampai hairclip tidak terasa licin lagi.
8. Cara mengeringkan hairclip dengan tidak menggunakan hair dryer. Cukup di angin-anginkan, atau dalam suhu ruangan.

Tips merawat hair clip:
1. JANGAN SISIR HAIRCLIPMU DALAM KEADAAN BASAH! Atau yang akan terjadi adalah hairclipmu akan rusak-sak-sak!
2. Hati-hati dengan penyimpanannya. Kalau Aku menggantungnya di lemari supaya tidak kusut.
3. Rutin mencucinya dua minggu sekali.

Mudahkaan? Yuk ambil hairclipmu lalu cuci!
Selamat mencoba, cantik ^^

Terimakasih sudah berkunjung
Sampai jumpa dipostingan selanjutnya
Regards,
Dear Kharin~


Tidak ada komentar:

Posting Komentar